
Sedekah 1 Sak Semen Pembangunan Rumah Tadabbur Qur'an
Mari buka kran aliran pahala jariyah dengan bangun gedung yang akan mencetak para Hafidz Qur'an dan Generasi pengamal Al-Qur'an yang tangguh
Info Lembaga

Yayasan Suara Hati
Tentang program
MARI WAQAF 1 SAK SEMEN UNTUK BANTU TUNTASKAN PEMBANGUNAN RUMAH TADABBUR QUR'AN

"Sesungguhnya amal dan kebajikan yang dapat menyusul orang mukmin setelah dia meninggal dunia di antaranya yaitu: ilmu yang dia sebarkan, anak saleh yang dia tinggalkan, mushaf Al-Qur an yang dia wariskan, masjid yang di bangunnya, rumah tinggal bagi perantau yang dia bangun, sungai yang dia alirkan (irigasi), dan sedekah harta yang dikeluarkannya saat sehat dan hidup. Seluruh amal dan kebajikan ini akan mennyusul orang mukmin sepeninggalaya dari dunia." (HR Ibnu Majah dan Ibnu Khuzaimah dari Abu Hurairah r.a. Al-Matjarur-Rabih hlm. 24 nomor 36)
....................................................................................
Berawal dari tanah waqaf yang akan digunakan untuk kemajuan ummat Islam, maka telah dikonsep di atas tanah waqaf ini akan berdiri sebuah gedung dengan 3 lantai yang akan menjadi tempat pembelajaran, pengamalan dan penghafalan Al-Qur'an, yang pembangunan gedungnya dengan dukungan dari ummat juga.

Diharapkan buah dari pembangunan Rumah Tadabbur Qur'an ini minimal ke depannya akan lahir para da'i-da'i muda, imam shalat dan khotib yang hafidz Al-Qur'an. Kami meyakini bila diniatkan untuk ummat dan jauh dari niatan kepentingan komersil akan datang pertolongan Allah lewat tangan-tangan para dermawan. Allah yang akan menggerakkan, InsyaaAllah.


Lokasi pembangunan Rumah Tadabbur Qur'an ini di Perum Puri Maharani Blok A1-11/Ruko, Masangan Wetan - Sidoarjo
Informasi dan konfirmasi bisa mengubungi langsung:
Kantor Pusat Yayasan Suara Hati:
Perum Puri Maharani Blok A2 No.1 Masangan Wetan, Sukodono-Sidoarjo
Telepon : 031 8547499
WA klik : http://wa.me/+6282233541880

Jangan menunda amalan sejauh rezeki dari Allah masih di tangan kita,
Segera realisasikan waqaf para sahabat dengan:

1 sak semen dari Anda sangat berarti bagi keberlanjutan generasi Islam yang unggul..
إِذَا مَاتَ الْإِنْسَانُ انْقَطَعَ عَمَلُهُ إِلَّا مِنْ ثَلَاثَةٍ مِنْ صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ وَعِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ وَوَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُو لَهُ
Artinya: “Jika seseorang meninggal dunia, maka terputuslah amalannya kecuali tiga perkara (yaitu): sedekah jariyah, ilmu yang dimanfaatkan, atau do’a anak yang sholeh” (HR. Muslim no. 1631)
..................................................................................
Tidak hanya berdonasi, teman-teman juga bisa membantu dengan cara menyebarkan halaman galang dana ini ke orang-orang terdekat agar semakin banyak orang yang ikut mengisi ladang pahala jariyah melalui pembangunan Rumah Tadabbur Qur'an ini.
Belum ada Fundraiser
Ayo jadi bagian dari #JembatanKebaikan dengan membagikan program ini
Berita Terbaru
Lihat Semua10 Oct 2023
Pencairan Dana Rp 619.753
Assalaamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh..
Dengan ini kami bermaksud mencairkan dana donasi yang tersisa di kampain sedekah 1 sak semen untuk pembangunan Rumah Tadabbur Quran ini. Kami sampaikan sebelumnya bahwa untuk saat ini kami mengambil keputusan sementara untuk memberhentikan sementara proyek pembangunan RTQ ini dikarenakan proses penggalangan dana untuk material lain untuk melanjutkan pembangunan ini sedang diupayakan. Kebutuhan dana yang tentu besar dan saat ini sedang berproses dalam penggalangannya, membuat kami perlu mengerahkan segala cara agar kami bisa memberikan pertanggungjawaban kami atas aliran dana tersisa (sekitar 6 ratus ribu) yang masuk ke kampain ini (yang akan kami cairkan 1-2 hari ini). Dana tersebut kami cairkan dan akan kami amankan sehingga kelak ketika pengerjaan proyek berlanjut, pembelian semen tambahan dari dana ini sudah siap. Peruntukan pencairan dana terakhir di kampain ini tetap untuk pembelian semen.
Demikian yang dapat kami sampaikan, atas segala support dari amalsholeh.com kami sampaikan terima kasih. Sehat dan sukses selalu dalam kebaikan untuk semua yang terlibat dalam proyek-proyek amalsholeh. Jazakumullah khoiron katsiron.
Wassalaamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh..
Donatur
Lihat SemuaHamba Allah
1 tahun yang lalu
Rp 2.000
Hamba Allah
1 tahun yang lalu
Rp 2.000
Hamba Allah
1 tahun yang lalu
Rp 2.000
Hamba Allah
1 tahun yang lalu
Rp 2.000
Hamba Allah
1 tahun yang lalu
Rp 2.000