Orang tua kabur, Bayi kembar dirawat nenek penjual sayur

Orang tua kabur, Bayi kembar dirawat nenek penjual sayur

Mari bersama bantu penuhi gizi bayi kembar, Zahra zahira dengan menyisihkan sebagian rezeki kita!

Dana tersedia
Rp. 0

Info Lembaga

Abadi (Amal Bakti Dunia Islam)

Abadi (Amal Bakti Dunia Islam)

Akun Terverifikasi

Tentang program

Orang Tua Kabur, Bayi Kembar dirawat Nenek Tukang Sayur 


Namanya Zahra dan Zahira (3 bln), dua bayi kecil yang sejak satu bulan usianya ditiggal kabur oleh kedua orang tuanya. Tidak ada yang mengetahui kemana orang tuanya pergi, Isunya mereka bercerai dan pergi kabur meninggalkan anaknya. Setelah seorang tetangga di dekat rumah orang tuanya mendengar tangis bayi, baru diketahui si anak tak dibawa serta dengan mereka. Setelah dicari tahu, orang tuanya tak mau dihubungi dan tak menginginkan untuk membawa kedua anaknya. 

 Seorang nenek paruh baya yang melihat bayi kembar terlantar tersebut akhirnya berbelas kasih untuk mengangkatnya menjadi cucunya dan merawatnya. Pekerjaan nek Imah hanya sebagai penjual sayur dan bumbu dapur keliling ke rumah-rumah tetangga. Tak banyak yang Nek Imah jual dari hasil perkebunan kecil miliknya, namun dengan kasih sayang dan keikhlasannya membesarkan kedua cucu angkatnya, Nek Imah tetap berjuang mencari sebotol susu dan pampers untuk kebutuhan kedua cucu angkatnya.

kegiatan sehari-hari nek Imah setelah memandikan dan memberikan sebotol susu untuk si kembar. Nek Imah akan berangkat keliling menjual sayur, ketika si kembar menangis, Ia titip di tetangga yang mau membantu dititipi si kembar. Atau nek Imah akan membawa salah satunya keliling berjualan dengan cara menggendongnya di sebelah tangannya, dan sebelahnya lagi membawa sayuran atau bumbu dapur yang akan dijual.

Dengan segala keterbatan ekonomi, Nek Imah tetap berjuang untuk membesarkan si kembar seorang diri. Semangat dan keikhlasan nek Imah patut dicontoh bagi semua orang, agar tidak ada lagi yang menelantarkan anak-anaknya kelak. Nek Imah menjadi sosok yang akan melindungi si kembar walau kedua orang tuanya meninggalkannya. harapan Nek Imah, semoga Ia mampu membesarkan si kembar dengan baik sampai dengan menyekolahkannya, dan juga Ia berdoa semoga tidak ada lagi anak-anak terlantar seperti si kembar.

Yuk bantu Nek Imah merawat si bayi kembar dengan mengirimkan doa dan donasi terbaik dengan cara :

  1. Klik Tombol “Donasi”
  2. Masukkan nominal Donasi
  3. Pilih metode pembayaran (Transfer BRI/BSI/Bank Mandiri) 
  4. Selesaikan dengan lanjutkan pembayaran 
  5. Dapatkan update dan laporan program melalui email/whatsapp yang sahabat ABADI cantumkan
Disclaimer : Informasi dan opini yang tertulis di halaman program ini adalah milik lembaga (pihak yang menggalang dana) dan tidak mewakili Amalsholeh.com.

Fundraiser

Lihat Semua
Zinedine Zidane

Zinedine Zidane

Berhasil mengajak 3 orang untuk berdonasi
Rp 24.000

Yuk jadi Fundraiser
program ini

Berita Terbaru

belum ada fundraiser

Belum ada berita

Lembaga belum membuat berita terbaru

HA

Hamba Allah

8 bulan yang lalu

Rp 5.000

HA

Hamba Allah

1 tahun yang lalu

Rp 5.000

HA

Hamba Allah

1 tahun yang lalu

Rp 5.000

HA

Hamba Allah

1 tahun yang lalu

Rp 5.000

HA

Hamba Allah

1 tahun yang lalu

Rp 10.000

Program telah berakhir