Patungan Kapal Dakwah untuk Pelayanan Kesehatan Di Pulau Terpencil

Patungan Kapal Dakwah untuk Pelayanan Kesehatan Di Pulau Terpencil

Yuk patungan wujudkan kapal dakwah dokterCARE dalam menjalankan misinya memberikan layanan kesehatan gratis kepada masyarakat di pulau-pulau

Dana tersedia
Rp. 0

Info Lembaga

Badan Wakaf Al Quran

Badan Wakaf Al Quran

Akun Terverifikasi

Tentang program

Faktor sulitnya medan yang ditempuh serta keterbatasan ekonomi, merupakan alasan yang sering dijumpai Pusat Kesehatan Desa (puskesdes) yang kekurangan tenaga medis bahkan tidak ada karena tenaga kesehatan ini berasal dari luar pulau. Apabila mereka pergi ke kota akan memakan waktu berminggu-minggu sampai bisa kembali lagi ke pulau tempat bertugas. 

Tenaga medis biasa bukan dokter, belum lagi alat kesehatan dan obat obatan yang terbatas sekali, sehingga perlunya fasilitas yang bisa leluasa "mobile" untuk melayani kesehatan masyarakat dipulau-pulau terpencil sangat penting. Inilah alasan kenapa BWA mengadakan program Kapal Dakwah dokterCARE yang akan melaksanakan kegiatan pengobatan gratis untuk wilayah Papua Barat Daya, bekerjasama dengan MER-C. 

Fokus Kegiatan Operasional KDDC

Kapal Dakwah dokterCARE (KDDC) ini memang didesain agar mampu mengarungi samudera dan menjangkau pulau-pulau terpencil di Nusantara. Di dalamnya akan disiapkan kamar-kamar seperti Ruang Periksa dan Ruang Operasi. Selain itu, kapal ini juga mampu memuat awak hingga 20 orang sehingga mampu melayani banyak orang dalam waktu yang bersamaan.

Kapal Dakwah dokterCARE adalah klinik apung sederhana yang memberikan pelayanan kesehatan memadai dan profesional, selain itu KDDC menyajikan berbagai kegiatan pengembangan masyarakat ketika nanti beroperasi. KDDC akan dilengkapi dengan tim pengembangan dan pendampingan masyarakat, tujuannya untuk mengoptimasi akses kesehatan dan membina kader-kader di pulau terpencil tersebut. 

Harapannya, dengan kegiatan pengembangan masyarakat ini, kondisi kesehatan masyarakat bisa lebih baik dari sebelumnya. Selain itu, selama memberikan pelayanan kesehatan, KDDC juga mendistribusikan Al-Qur’an dan melakukan pembinaan secara langsung, baik kepada masyarakat muslim setempat, maupun membuat kegiatan peningkatan kapasitas da’i lokal yang merupakan SDM utama untuk mempertahankan dan menguatkan aqidah masyarakatnya.

Kerjasama dengan MER-C

Koordinator MER-C untuk Papua, dr. Zackya Yahya Setiawan, SpOk menyambut positif rencana kerjasama MER-C dan BWA, khususnya di Papua Barat. Pasalnya, wilayah program MER-C ini terdiri dari kampung-kampung yang tersebar di pulau-pulau sehingga sangat membutuhkan transportasi berupa kapal.

“Karakteristik wilayah di Papua Barat memang membutuhkan transportasi kapal, karena tidak bisa dijangkau melalui darat, hanya bisa melalui air. BWA memiliki fasilitas kapal, MER-C memiliki SDM dan pengalaman sekian belas tahun di Papua dan Papua Barat. Ini adalah sebuah peluang yang besar bagi kedua lembaga untuk program jangka panjang yang kita harapkan bisa segera terwujud,” ujarnya.

Mengenai wilayah program, Zackya menjelaskan bahwa target wilayah yang akan disinergikan dengan BWA adalah seluruh Pulau Salawati dan Kepulauan Misol di Kabupaten Raja Ampat. "Ini merupakan wilayah kerja MER-C. Namun selama ini karena keterbatasan dana sehingga kami hanya bisa sesekali saja ke sana," tambah Zackya.

Proyek Kemanusiaan Berpotensi Pahala Besar

Dengan besarnya visi dan misi dari Kapal Dakwah dokterCARE ini pastinya membawa manfaat yang besar untuk umat, khususnya saudara-saudara kita di pulau-pulau terpencil di Nusantara. Semakin besar manfaat yang diterima oleh mereka melalui KDDC, niscaya potensi pahala yang akan diraih oleh para wakif dan donatur sekalian tentu semakin besar.

Yuk patungan wujudkan kapal dakwah dokterCARE dalam menjalankan misinya memberikan layanan kesehatan gratis kepada masyarakat di pulau-pulau terpencil, terluar dan terdalam di wilayah Indonesia. 

Disclaimer : Informasi dan opini yang tertulis di halaman program ini adalah milik lembaga (pihak yang menggalang dana) dan tidak mewakili Amalsholeh.com.

Fundraiser

Lihat Semua
WA

Wakaf Akherat

Berhasil mengajak 22 orang untuk berdonasi
Rp 18.254.223
SP

Syiar Papua

Berhasil mengajak 6 orang untuk berdonasi
Rp 9.101.932
BD

BWA Dua

Berhasil mengajak 32 orang untuk berdonasi
Rp 7.042.982

Yuk jadi Fundraiser
program ini

Berita Terbaru

Lihat Semua

29 May 2023

Pencairan Dana Rp 35.196.152

Renovasi kapal dan pembelian perlengkapan kapal

Rencana renovasi yang akan dilakukan meliputi pembongkaran dan perombakan ruangan bagian belakang mulai dari pelepasan karpet lama dan plafon guna mempermudah para pekerja membongkar bagian bagian yang akan direnovasi

Ruangan belakang kapal yang sedang direnovasi ini nantinya akan digunakan sebagai ruangan operasi dan pemeriksaan pasien.

Kapal yang nantinya akan digunakan berlayar untuk memberikan pelayanan kesehatan di pulau-pulau kecil di Indonesia ini, tengah direnovasi dan didesain sesuai standar agar maksimal dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi warga-warga di pulau terpencil.

Rencana pengerjaan akan memakan waktu 13 minggu dari jadwal yang telah ditetapkan, mungkin juga bisa kurang atau lebih cepat. Proses pengerjaannya akan dilakukan oleh galangan kapal PT Carita Boat Indonesia yang saat ini menangani pengerjaan renovasi Kapal Dakwah Dokter Care tersebut.

Alhamdulillah kini kapal masuk tahap pertama renovasi. Proses pengerjaannya masih mengalami kendala biaya sebesar kurang lebih enam ratus juta rupiah. Kami berharap kepada para wakif sekalian untuk terus bisa mensupport dan mendukung kegiatan kami.


HA

Hamba Allah

1 minggu yang lalu

Rp 10.000

HA

Hamba Allah

1 bulan yang lalu

Rp 10.000

bismillahirrahmanirrahim smga mmprmudah urusan ku 🙏
Yuk aminkan doa saudara kita
HA

Hamba Allah

1 bulan yang lalu

Rp 50.000

HA

Hamba Allah

2 bulan yang lalu

Rp 2.000

HA

Hamba Allah

2 bulan yang lalu

Rp 2.000

donasi Rutin